Pisah Sambut Dandim di Kediaman Walikota, Selanjutnya Menjadi Komandan Kodim 1608/Bima, Putra Bima Asli

Iklan Semua Halaman

.

Pisah Sambut Dandim di Kediaman Walikota, Selanjutnya Menjadi Komandan Kodim 1608/Bima, Putra Bima Asli

Sabtu, 22 Januari 2022


Kota Bima, Fajar Media Bima.com,- Sabtu Malam 22 Januari 2022 dikediaman Walikota H. Muhammad Lutfi, SE (HML) berlangsung acara lepas sambut Komandan Kodim 1806/Bima.


Dalam acara lepas sambut itu nampak suasana keakraban satu sama lainnya yang memberikan kesan sinergitas tiga pilar Pemerintah, TNI dan Polri.

Sebelumnya Acara Pisah Sambut di gelar di Markas Komando (Mako) Dandim 1608/Bima.


Turut hadir dalam pisah-sambut yakni Bupati Bima, Hj. Indah Damayanti Putri, SE, Wakil Bupati Bima, Drs. H. Dahlan M. Nor, Ketua DPRD Kota Bima, Alfian Indrawirawan, S.Adm, Kapolres Bima Kota, AKBP Henry Novika Chandra, Kapolres Bima, AKBP Heru Sasongko, S.I.K, Kepala PN Raba Bima, Danyon Brimob, serta undangan lainnya.


Ditandai Kalungan Bunga dan Tradisi pedang Pora di pintu utama di Kodim 1608/Bima, pertanda telah hadir Sosok Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Inf M.Zia Ulhaq, S.Sos mendapat mandat dan dipercayakan oleh TNI AD sebagai Dandim 1608/Bima (Putra Bima Asli) untuk memimpin wilayah Teritorial Kodim 1608/Bima baik di Kota ataupun Kab.Bima.


Acara dibuka oleh Kapten Inf I GD.Karang Asem selaku Ketua Panitia acara pisah sambut yang bertemakan “Pisah dengan Senyum dan Kenangan Indah, Sambut dengan Semangat dan Harapan Baru”.


Dandim 1608/Bima Letkol Inf M.Zia Ulhaq.Sos menyampaikan terimakasih atas sambutan keluarga besar Kodim 1608/Bima.


“Saya putra Bima asli dan sudah mengetahui adat istiadat Wilayah Bima namun kami perlu dukungan kepada anggota jajaran Kodim 1608/Bima dalam mendukung tugas kami” ujarnya.


Menurutnya Perubahan Kodim 1608/Bima cukup pesat dan perkembangan serta kemajuan wilayah Bima cukup maju sehingga saya sangat bangga dengan daerah kelahiran saya ini dan Banyak kenangan masa kecil saya di sini dan saya tidak menyangka akan bertugas dan mengabdi di satuan ini.


“Kami ucapkan terimakasih kepada Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal yang telah banyak membangun di Kodim 1608/Bima, kami akan melanjutkan apa yang telah dibangun dan dibina oleh Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal dan perjuangan beliau akan kami lanjutkan ” Tutup Letkol Inf M.Zia Ulhaq, S.Sos.


Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran Kodim 1608/Bima yang selama ini telah mendukung tugas dan tanggung jawabnya di Wilayah Kodim 1608/Bima.


“Apabila ada kata kata dan perbuatan kami yang selama ini tidak berkenan kami mohon maaf” ungkapnya.


Selama bertugas lebih kurang 2 tahun di Wilayah Kodim 1608/Bima dan sudah saatnya dirinya meninggalkan Kodim 1608/Bima untuk menjalankan tugas selanjutnya yang diberikan oleh satuan TNI-AD.


“Dalam kesempatan ini kami mohon pamit kepada keluarga besar Kodim 1608/Bima, Hubungan silaturahmi antara saya dengan keluarga besar Kodim 1608/Bima agar selalu dijaga dengan saling berkomunikasi”. Ujarnya.


Kepada Dandim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq agar dapat menyesuaikan diri dan Dandim 1608/Bima saat ini merupakan kebanggan Kota dan Kab. Bima karena beliau merupakan Dandim pertama yang merupakan Putra Bima Asli.


“Kepada Keluarga Besar Kodim 1608/Bima agar tetap melanjutkan dan mempertahankan prestasi Kodim 1608/Bima yang telah dicapai selama kepemimpinan Saya dan akan bekerja lebih baik lagi dengan dukungan semua pihak dalam semangat dan harapan baru,” ujar Letkol Inf Teuku Mustafa Kamal yang disambut applaus oleh jajaran Kodim 1608/Bima penuh semangat.(TIM)