BPH Migas Buka SPBU KOMPAK Satu Harga No 56.841.08 di Wera Bima NTB

Iklan Semua Halaman

.

BPH Migas Buka SPBU KOMPAK Satu Harga No 56.841.08 di Wera Bima NTB

Rabu, 31 Oktober 2018

Kabupaten Bima, Fajar Media Bima,- Peresmian lembaga penyalur Program Bahan Bakar Minyak (BBM) satu harga SPBU KOMPAK No 56.841.08.
Lokasi Desa Tawali Kecamatan Wera Kabupaten Bima Nusa tenggara barat NTB, SPBU KOMPAK No 56.841.08 diresmikan tepat Hari Rabu tanggal (31/10/2018) waktu setempat, dan dihadiri langsung oleh Pegawai BUMN, BPH MIGAS  SUMIHAR PANJAITAN
Dalam peresmian tersebut Hadir pula Sekda kabupaten bima, Drs H.M.Taufik Hak,  serta rombangannya dan muspika camat Ambalawi, camat Wera, Kapolsek Wera, dan koramil wera , Kepala Desa  Tawali dan undangan lainnya tokoh masyarakat tokoh agama dan masyarakat Wera  menyaksikan langsung pembukaan POM Bensin SPBU Wera.

Direktur SPBU Sigit wicaksono menyatakan dalam sambutannya menyatakan, "Pertamina sebagai Operator pelaksana penyalur BBM Kompok satu harga lembaga penyalur yang diresmikan Pada hari ini diantaranya SPBU Lombok dan kecamatan Wera Kabupaten Bima NTB  pada hari ini  diresmikan semua pada waktu yang bersamaan.

Untuk itu lewat kesempatan ini Kami berterimakasih kepada masyarakat yang ada di dua kecamatan yakni Kecamatan wera dan Ambalawi serta dan pemerintah kabupaten Bima yang memberikan support dalam melaksanakan pembangunan BBM Kompok satu harga ini.

Kemudian lewat kesempatan tersebut  Sekda kabupaten Drs. H.M Taufik Hak dalam sambutannya mengatakan, "Salam hormat bupati Bima Hj.Indah Damayanti Putri, SE kepada masyarakat Wera yang sedianya hadir namun ada urusan Kedinasan  Kejakarta.

Jelas Sekda Berdrinya SPBU ini merupakan  inisiatif H.Indra dermawan dan Sudirman yang membangun SPBU Wera, yang bisa membantu masyarakat serta efisiensi harga SPBU kompak satu harga.

Dengan tujuan dari pada pemerintah ini untuk melayani kebutuhan masyarakat, dari segi harga terlayani, kedekatan, tercukupi, serta semuanya kebutuhan masyarakat Wera
Dengan  hadirnya SPBU Diwera ini tercukupi semua untuk kepentingan masyarakat petani yang memakai bahan bakar, mulai dari mesin pertanian sampai dengan masyarakat yang memilki kendaraan bermotor roda dua dan empat,
 Untuk itu Pesan Sekda dan sekaligus himbauanya kepada masyarakat bahwa SPBU ini  di jaga dengan baik, jangan dekatkan dengan api  atau jangan menggunakan Jp di SPBU karena bisa menimbulkan kerusakan atau kebaran pada Pom Bensin.

Kemudian sambutan Anggota  BPH migas .Sumihar Panjaitan, Mengatakan, "Kami dari BPH MIGAS pada tanggal17 September 2018 sudah melaksanakan Penandatangan MOU dengan pihak kepolisian Negara republik Indonesia, Juga kami memohon kerja sama dengan Kepolisan berkaitan dengan penangan objek vital ini SPBU merupakan kategori unsur vital negara' Jadi BPH MIGAS".

Ucapan rasa syukur dan terimakasih bisa hadir diKecamat Wera Desa Tawali kabupaten Bima propinsi nusa tenggara barat dalam peresmian SPBU Kompak I satu Haraga no.56.841.08 dengan sambut tepuk tangan semua hadirin yang menyaksikan pembukaan SPBU WERA  tersebut.

Sesuai dengan tugas dan fungsi kami bahwa, "BPH MIGAS merupakan salah satu lembaga Negara yang  struktural dan Non struktural Dengan melaksanakan tugas dan pengawasan terhadap pelaksanaan penyediaan dan pendistribusian BBM keseluruh wilayah Indonesia mulai dari Sabang sampe Merauke".

Anggata komite BPH migas SUMIRAT PNAJAITAN menyatakan pada wartwan, "SPBU Kompok satu harga pada hari ini 31-10-2018 dibuka serentak diseluruh Indonesia, karena merupakan jadwal yang tetapkan oleh pemerintah dan tetap dibuka terus sampai bulan Desember nanti
Ucapnya.

Tujuan pemerintah membangun SPBU di Daerah pinggiran ingin ada keadilan dibidang sumber energi mulai NTB NTT dan Papua. Bandingkan saja, dulu diPapua harga BBM Rp 100 (Seratus Ribu) perliter, tetapi dengan adanya SPBU Kompok satu harga ini semua harga disamakan mulai dari kota sampai Ke pelosok Desa.Tutupnya.(F.4)